Tebak-Tebakan Pemenang The 87th Oscars

Hey, it's that time of the year again. Walau gw akhir-akhir ini ngeblognya kudet kurang update *berasa Raditya Dika*, event besar seperti Oscar ya nggak boleh ketinggalan dong. Of course, postingan tebakan gw untuk pemenang Oscar juga harus jalan.

Oscar yang tahun ini masuk penyelenggaraan ke-87 sebenarnya kurang exciting bagi penonton arus utama seperti gw. Sebab, unggulan-unggulan utamanya sebagian besar belum gw tonton, entah itu emang belum tayang, pas tayang gw ketinggalan, atau emang gw nggak niat mengunduh secara ilegal karena nggak bisa sediain waktu buat nonton. Di AS sendiri, film-film unggulan utamanya juga emang kurang melejit di box office. Well, that explains kenapa acara Oscar nanti bintang tamu musiknya agak jor-joran, dari Adam Levine, Tim McGraw, sampe Lady Gaga.

Tetapi, seperti yang pernah gw kemukakan, nebak pemenang Oscar sebenarnya gak perlu nonton filmnya dulu. Tinggal ikuti saja pemberitaan film di Hollywood, dan dari situ bisa kira-kira harus menebak ke arah yang mana. Tapi emang ada unsur hokinya juga sih kalau menebak dengan tepat. Gw aja paling sukses bisanya tebak benar dua pertiganya aja, belum pernah lebih. Udah coba tambah pengetahuan, ngecek kebiasaan para voters di Academy of Motion Pictures, Arts and Sciences (AMPAS) yang rata-rata udah bapak dan opa, dan bertapa siang malam, tetep aja gw masih kurang andal *curhat* *single tear*.

But anyway, menebak pemenang Oscar itu selalu menyenangkan dan walau tebakan gw belum pernah mendekati 100 persen, I just keep doing it. Tapi kali ini agak pasrah sih, gak ada target apa-apa, wong film-filmnya juga dikit banget yang dikenal. Untuk nominasinya bisa dilihat di sini. Sedangkan untuk tebakan gw, here they are...






best picture
BIRDMAN
Gw masih mengikuti pola tradisional bahwa kalau satu film udah menang DGA, PGA, SAG, dan beberapa guild awards lainnya sekaligus, udah terkunci bahwa itu yang bakal menang Oscar. Logikanya, berapa persen voter Academy juga nge-vote pemenang di guild awards masing-masing. Jadi kalau para sutradara, produser, aktor, dan lain sebagainya kompakan suka sama film itu, kemungkinan besar mereka juga bakal nge-vote itu di Oscar dan film itu akan menang. KEMUNGKINAN ya.

Satu kendala kemenangan Birdman adalah ia tidak mengikuti persamaan pemenang Oscar biasanya. Kecuali beberapa anomali, pemenang Best Picture biasanya masuk nominasi (tidak harus menang) di Directing, Writing, dan Editing, plus kategori akting, Di tahun ini, semua itu dipenuhi oleh Boyhood, dan The Imitation Game. Birdman? Nggak masuk Editing, mungkin karena konsep one-take shot sepanjang film dianggap kurang memaksimalkan teknik editing (padahal syutingnya sendiri nggak gak satu take). Tapi, gw memilih ikut hasil pra-Oscar, dan juga kecenderungan gw untuk mendukung film-film Alejandro González Iñárritu selama ini (21 Grams, Babel).


directing
BIRDMAN
Karena menang di DGA. Kalau itu udah deh, seng ada lawan.


actor in a leading role
Michael Keaton, BIRDMAN
Ini agak tricky. Keaton itu frontrunner sejak filmnya keluar, tapi di ajang yang cukup signifikan sebelum Oscar dalam segi akting, yaitu SAG Awards dan BAFTA Film Awards, Keaton dikalahkan Eddie Redmayne di The Theory of Everything. But, somehow, jika opa-opa Academy ternyata emang merasa Redmayne terlalu muda, peluang Keaton agak lebih besar.


actress in a leading role
Julianne Moore, STILL ALICE
It's a lock, and about time. Gila aja mbaknya belum pernah dapet Oscar sama sekali.


actor in a supporting role
J.K. Simmons, WHIPLASH
I love Whiplash, dan performa Simmons emang bagus sekali--walau gw pikir agak mirip Sue Sylvester di Glee tapi versi nggak lucu. Dan didukung dengan semua penghargaan pra-Oscar dia borong, it's a lock.


actress in a supporting role
Patricia Arquette, BOYHOOD
Ini juga sekadar menebak akibat penghargaan pra-Oscar yang diborong sama doi.


animated feature film
HOW TO TRAIN YOUR DRAGON 2
Karena dengan kurang ajar opa-opa Academy mengesampingkan The Lego Movie dari nominasi (!), frontrunner kategori ini tinggal Big Hero 6 dan How to Train Your Dragon 2. Kalau gw pribadi sih lebih condong ke Dragon karena lebih ada depth, sementara Big Hero 6 masih terjebak formula Disney. But who knows.
pleasant surprise: The Tale of Princess Kaguya. Ini sebenarnya kemungkinannya kecil sekali. Tapi, membayangkan bahwa ini anime Jepang kedua yang bisa dapat Oscar (setelah Spirited Away), sekaligus membuktikan bahwa Studio Ghibli bukan cuma Hayao Miyazaki (film ini buatan Isao Takahata), I like that idea.


cinematography
BIRDMAN
Kali ini tidak ada gambar-gambar yang effects-driven di nominasinya, sehingga balik lagi ke yang lebih tradisional. Again, kalau para pekerja film di US lagi cenderung kagum sama teknis Birdman, kategori ini niscaya didapat.
pleasant surprise: Unbroken. Film apapun yang bisa membawa Roger Deakins akhirnya menang Oscar, gw happy =P.


costume design
THE GRAND BUDAPEST HOTEL
Gw belum nonton filmnya tetapi dari klip-klipnya bisa terlihat bahwa desain visual film ini sinting sekali. Harusnya sih menang juga di kostum.


film editing
BOYHOOD
Syutingnya nyicil dalam 12 tahun (setahun cuma beberapa hari), dan sepertinya untuk menjahitnya jadi satu film yang enak disaksikan dalam satu waktu adalah sebuah tantangan yang patut diapresiasi. Kali aja.
pleasant surprise: Whiplash. Karena filmnya keren, gak ada alasan lain, hehe.


makeup and hairstyling
GUARDIANS OF THE GALAXY
Di mata gw, make-up di film ini kerennya minta ampun. Harusnya sih menang. Kalau nggak menang itu karena opa-opa Academy-nya aja gengsi nggak mau kasih Oscar ke film blockbuster yang bagus sekalipun *nuduh*.


original score
THE GRAND BUDAPEST HOTEL
Ini purely nebak. Milih ini juga karena Alexandre Desplat lagi bagus-bagusnya jadi ya boleh kali dikasih Oscar-nya satu.
pleasant surprise: The Imitation Game. Desplat lagi =D.


original song
"Glory", SELMA
Mungkin karena ada tekanan kenapa Selma gak masuk banyak nominasi, dan mungkin juga karena kampanye yang gencar sekali (sampe di Grammy Awards segala).
pleasant surprise: "Lost Stars", Begin Again. Ya ini lagu bule terfavorit gw di tahun 2014, kalau menang ya senenglah.


production design
THE GRAND BUDAPEST HOTEL
Sama seperti Costume Design, bahkan kayaknya film ini lebih besar peluangnya di sini.


sound editing
AMERICAN SNIPER
Ini film lagi hit-hit-nya di AS (jumlah box office-nya lebih gede dari 7 nomine Best Picture lain combined), dan sekonyong-konyong dapet banyak nominasi di Oscar. Saingannya agak berat di kategori lain, tetapi bahwa film ini berlatar perang, dan lagi hits banget, kemungkinan paling besar film ini menang di sini, terlepas sound design-nya emang bagus atau tidak.


sound mixing
WHIPLASH
Kalau ini lebih ke kecenderungan Oscar suka memenangkan kategori ini pada film-film yang entah itu ada perang besar, atau dominan musik. Tebakan gw antara American Sniper atau Whiplash. Tapi mudah-mudahan sih Whiplash.


visual effect
DAWN OF THE PLANET OF THE APES
Sebuah pilihan yang berisiko sebenarnya. Gw pernah yakin film Rise of the Planet of the Apes akan dapet Oscar di sini, etapi dikalahkan Hugo. Tapi, untuk kali ini gw tidak melihat ada "Hugo" di kategori ini, sebab film-film nominasinya nggak ada yang masuk kategori general seperti Best Picture. Saingan terberatnya mungkin Interstellar yang banyak pake efek non-digital, seperti zamanya opa-opa dulu.
pleasant surprise: Interstellar


adapted screenplay
WHIPLASH
Well, ini simply karena gw suka filmnya aja, hehe. Nebak abis.
pleasant surprise: The Imitation Game. Karena dialognya banyak yang lucu.


original screenplay
BIRDMAN
Pertarungan para unggulan Best Picture sebenarnya juga sudah terjadi di kategori ini. Tiga yang terkuat adalah Boyhood, The Grand Budapest Hotel, dan Birdman ini. Ini agak penentuan, siapapun yang menang di sini kemungkinan besar menang Best Picture. Jadi, demi konsistensi tebakan gw, gw pilih Birdman.


foreign language film
IDA
Karena udah menang di mana-mana. Dan ada soal holocaust. Oscar dan holocaust selalu ada sesuatu.


documentary feature
CITIZENFOUR
Gw tebak yang paling populer aja di beberapa ajang pra-Oscar.


documentary short
CRISIS HOTLINE: VETERAN PRESS 1
Tema soal hotline bantuan bagi para veteran perang yang suicidal di Amerika kayaknya cukup dekat sama voters Academy. Ya kali aja.


animated short film
FEAST
Ini satu-satunya film nomine yang udah gw tonton (karena tayang tepat sebelum Big Hero 6 di bioskop), tapi konsepnya unik dan ceritanya menyentuh. Ya kali aja.


live-action short film
BOOGALOO AND GRAHAM
Liat klip-klipnya, kayaknya ini yang paling colorful dan lucu. Siapa tahu lebih mengena bagi pada voter. Ya kali aja.



Demikianlah tebakan gw, untuk hasilnya nanti bisa dibuktikan sendiri pada Senin23 Februari mulai 8.30 WIB. Nggak berharap banyak sih tapi ya sudahlah.


Komentar