[Album] Ari Lasso - Yang Terbaik


Ari Lasso - Yang Terbaik
(2012 - Aquarius Musikindo)

Tracklist:
1. Kisah Kita
2. Rahasia Perempuan
3. Hampa
4. Cinta Terakhir
5. Karena Aku T'lah Denganmu (with Ariel Tatum)
6. Cintailah Aku Sepenuh Hati
7. Misteri Ilahi
8. Aku dan Dirimu (with Bunga Citra Lestari)
9. Satu Cinta (with Sandy Canester)
10. Penjaga Hati
11. Arti Cinta
12. Perbedaan
13. Doa Untuk Cinta
14. Cinta Adalah Misteri


Ari Lasso rilis album "best" lagi? Yup, cukup mengherankan dan mengagetkan juga. Dan jika Anda berpikir "bukannya terakhir albumnya udah 'best' ya? kok lagi?", sama dong, gw juga mikir gitu. Sebelum ini salah satu artis pop solo pria tersukses—dan terbaik—Indonesia ini memang merilis The Best of Ari Lasso pada tahun 2007, kumpulan hits yang terambil dari empat album mas Ari dalam rentang 2001-2006 plus tambahan lagu-lagu baru termasuk hit cihuy "Aku dan Dirimu" bareng Bunga Citra Lestari—sewaktu belum diakusisi orang Malaysia. Selepas itu mas Ari gak menelurkan album lagi, namun tahun ke tahun masih aktif merilis lagu-lagu baru dalam (mungkin) bentuk unduhan dan RBT, dan masih tetap bisa disambut hangat oleh khalayak. Perilisan album Yang Terbaik bisa dibilang semacam pelepas dahaga bagi penggemar, maupun pemerhati musik yang pengen bisa punya lagu-lagu mas Ari pasca-The Best dalam bentuk hardcopy. So, here it is, tinggal jalan ke KFC dan belilah seharga 35.000 rupiah, atau bisa juga pesen makan lalu kalo ternyata bisa paket termasuk CD, mintalah CD Ari Lasso (jangan asal terima aja apa yang ditawarin mas/mbak-nya). Percayalah, mesikpun sekilas kayak pengulangan album sebelumnya, Yang Terbaik dari Ari Lasso ini tidak mengecewakan sama sekali. 

Kerap kali gw ungkapkan kekecewaan gw pada album-album "best" dari artis Indonesia yang menurut gw suka pelit. Album The Best of Ari Lasso dulu pun juga menurut gw mengecewakan. Masak dari sekian hits, albumnya cuma isi 12 track, itu juga 3 di antaranya lagu baru, tanpa "Arti Cinta", dan disempilin cover "Badai Pasti Berlalu" yang not-so-impressive itu. Gw suka Ari Lasso dan karya-karyanya sebagaimana banyak sekali rakyat Indonesia, tapi album itu semacam let down, setelah didenger ampe abis kesan yang didapat "segitu doang?", pun pengurutannya nggak terlalu enak.

Thus, Yang Terbaik buat gw adalah semacam refinement dari album The Best. Jumlah track-nya emang gak seberapa nambahnya, tetapi setidaknya benar berisi lagu-lagu Ari Lasso yang terbaik tanpa ada yang terkesan filler, yah at least semuanya termasuk favorit gw lah (setelah dicek, lagu/single lain yang gak masuk album ini ternyata memang bukan favorit gw, hehe). Ada 14 track di sini: 7 di antaranya sudah ada di The Best dengan tambahan "Arti Cinta" *yes!!*; 3 single keluaran 2008-2011 yaitu "Cintailah Aku Sepenuh Hati", "Satu Cinta" duet bareng sesama vokalis keren Sandy Canester, "Karena Aku T'lah Denganmu" bareng seorang gadis bernama Ariel Tatum (tolong dibaca "ari-yél", seperti di film The Little Mermaid, bukan "a-ril" seperti di film...eh...nevermind); 2 lagu terbaru "Kisah Kita" ciptaan singer-songwriter Lobow dan "Doa Untuk Cinta"; serta satu lagu cover Dewa 19, "Cinta Adalah Misteri". Disusun secara acak, I think this is a very nice compilation album. Benar, beberapa hits lainnya yang juga populer seperti "Mengejar Matahari", "Patah Hati", dan "Badai Pasti Berlalu" di-cut, demikian pula "Cinta Sejati" yang tetep gak dimasukkan *pukpuk*, tetapi yang tersisa adalah benar-benar hits terbaik mas Ari yang nggak akan pernah bisa dikomplain. Siapa yang kuasa menahan bibirnya ikut bernyanyi jika "Rahasia Perempuan", "Hampa", "Cinta Terakhir" dan seterusnya berkumandang secara berurutan (termasuk berusaha pecah suara di "Aku Dan Dirimu" =P)?

Gw jelas lebih suka Yang Terbaik ini daripada The Best. Bisa jadi masalah timing, setelah lebih dari 10 tahun sejak karir solo mas Ari pascakeluar dari Dewa 19, dan udah 5 tahun sejak The Best nggak bikin original album lagi, Yang Terbaik jadi lebih nampol karena faktor kerinduan yang sangat, dan familiarity lagu-lagunya yang tertanam lebih kuat daripada tahun 2007 dulu. Tapi nggak juga ah. Ketimbang album The Best, Yang Terbaik memang tampak lebih terkonsep dan seperti dirangkai sedemikian rupa supaya bisa didengar utuh dari awal hingga akhir tanpa timbul rasa pengen skip. Disusun secara acak, namun hasilnya benar-benar dinamis sebagaimana range musik mas Ari selama ini. Dari lagu yang pelan, ke medium, ke cepat pergantiannya enak (terkhusus banget nih "Rahasia Perempuan" ke "Hampa", pas banget), mood-nya gak sedih terus atau ceria terus melainkan bergantian, sehingga nggak ada kesan monoton atau bipolar disorder (bandingkan dengan album Agnes Is My Name =p). Inilah yang menambah kenikmatan mendengarkan album ini, tidak menjemukan sama sekali, ciyus dah. 

Track pembuka "Kisah Kita" yang bernuansa reggae sepoi-sepoi begitu asyik masyuk, ringan dan liriknya menarik, lumayan menyegarkan karena mas Ari sebelumnya tidak pernah menampilkan musik seperti ini, sehingga lagu ini membangkitkan excitement menuju lagu-lagu selanjutnya. Selanjutnya adalah parade lagu-lagu hit Ari Lasso dari 2001-2011 yang sama artinya dengan sesi karaoke bagi setiap pendengar =). Sedangkan dua track terakhir dibuat megah dengan dekorasi string section apik. "Doa Untuk Cinta" mungkin tidak berpotensi hit, tapi memiliki komposisi musik dan vokal yang ciamik, dan lagu penutup "Cinta Adalah Misteri" (fyi, Ari Lasso memang terlibat dalam penulisan lagu ini) dibawakan cukup berbeda dari versi Dewa 19, lebih pop dan lebih intimate.

Jika ada kekecewaan gw, maka itu datang dari kemasannya yang kelewat ringkih untuk sebuah album bertajuk "terbaik", cuman dalam kemasan karton tipis dengan CD yang diselipin (sama kayak CD-nya Agnes Monica tempo hari). Tapi ya sudahlah, itu tak cukup kuat untuk mengalahkan kenikmatan mendengarkan vokal vulnerable ajaib nan memesona mas Ari lewat lagu-lagu keren andalannya. Album yang sangat representatif tentang Ari Lasso sang musisi, eksibisi yang memuaskan akan beragamnya musik dan lirik yang diusungnya. Ikut ngadem bareng mendengarkan cerita "Kisah Kita", teriak kuat-kuat di "Rahasia Perempuan", bergalau elegan bersama "Hampa" dan "Penjaga Hati", bermelow-melow lewat "Cintailah Aku Sepenuh Hati", ciptakan romansa diiringi "Aku dan Dirimu" dan "Arti Cinta", termotivasi karena "Misteri Ilahi" dan "Satu Cinta", ikut terharu dalam "Perbedaan". Hell, "Karena Aku T'lah Denganmu" yang biasa aja bisa jadi punya depth cuma gara-gara mas Ari yang nyanyi. Begitu asyik dan solidnya album ini sampe lupa masalah lagu-lagu hit lain yang gagal masuk di album ini. Recommended.




My score: 8/10

Ari Lasso



Previews

Kisah Kita


Karena Aku T'lah Denganmu with Ariel Tatum


Satu Cinta with Sandy Canester


Cintailah Aku Sepenuh Hati


Aku dan Dirimu with Bunga Citra Lestari


Arti Cinta


Penjaga Hati


Cinta Adalah Misteri


Komentar