[Album] sakanaction - sakanaction


サカナクション sakanaction - sakanaction
(2013 - Victor Entertainment)

Tracklist:
1. intro
2. INORI
3. ミュージック   Music
4. 夜の踊り子   Yoru no Odoriko
5. なんてったって春   Nantetta tte Haru
6. アルデバラン   Aldebaran
7. M
8. Aoi
9. ボイル   Boyle
10. 映画    Eiga
11. 僕と花   Boku to Hana
12. mellow
13. ストラクチャー   Structure
14. 朝の歌   Asa no Uta


Seperti terkena apa yang sering disebut sebagai "kualat", gw yang tadinya merasa sakanaction itu band aneh, sekarang malah selalu tertarik mendengarkan album terbaru mereka berkali-kali. Album berjudul-diri sakanaction (dalam huruf romawi) ini seperti menjadi album pendamaian gw terhadap band rock-alternative-new wave Jepang ini. Mungkin selera gw yang biasanya mainstream ini sudah bergeser jadi lebih sok non-mainstream toleran. Atau lebih mungkin lagi adalah sakanaction yang musiknya jadi lebih mudah dicerna, lebih appealing sama audiens yang lebih luas, nggak seperti karya-karya awal karier mereka dulu yang cenderung segmented. Beberapa tahun belakangan sakanaction semakin menarik khalayak ramai dengan karya-karyanya. Terbukti, popularitas mereka di ranah J-Pop semakin naik, bahkan album keenam mereka ini sempat mencicipi posisi puncak tangga penjualan album domestik, dan menjadi album tersukses mereka sejauh ini.

Sedikit perkenalan, sakanaction—kata hibrida dari 'sakana' (bahasa Jepangnya "ikan") dan 'action'—terdiri dari vokal+gitar Ichiro Yamaguchi (semua lagu sakanaction dia yang bikin), gitar Motoharu Iwadera, bas Ami Kusakari, keyboard Emi Okazaki, dan drum Keiichi Eiijima. Setiap personel juga berfungsi sebagai chorus. Band ini berasal dari Sapporo, Hokkaido (pulau besar yang di Utara itu) dan sudah menelurkan album di major label sejak tahun 2007, tetapi mulai mendapat perhatian sejak tahun 2008 lewat single "Sen to rei"—the very single yang juga membuat gw memutuskan nggak suka mereka, hehe. Gw sendiri baru luluh terhadap mereka semenjak lagu "Endless" dari album DocumentaLy (2011), yang juga menjadi salah satu lagu J-Pop terfavorit gw tahun itu =). 

Dalam album ini, musik yang diusung masih kental new wave-nya (gw pake istilah ini karena gw merasa musiknya senada sama The Upstairs dan A-Ha, selain karena ditulis di wiki =P), dengan balutan elektronika dan synthesizer yang ramai. Akan ada jejak-jejak disko, dance, juga distorsi rock dan melodi pop. Struktur albumnya mungkin sedikit nyentrik bagi yang nggak terbiasa dengan musik memotong pinggir/cutting edge *halah*. Diawali dengan "intro" yang isinya cuma sound-check dan suara berdehem, lalu dilanjutkan "INORI" yang isinya beat dance dengan lantunan "lalala" seperti paduan suara—yang nanti akan terulang pada "Structure" tapi lebih versi "pendinginan". I already hear many listeners shout "Mana lagunya nih?!" during this track =D. But to my surprise, lagu-lagu yang dipersembahkan sakanaction selanjutnya begitu mudah dinikmati, punya chorus yang akan mudah diingat (meski tidak dihapal), juga musik yang begitu nyaman didengarkan di balik ke-"aneh"-an bunyi-bunyiannya.

Kesuksesan komersial album ini juga nampaknya berkat dirilisnya tiga single dan satu digital single dari album ini sebelum dirilis. Single-single "Boku to Hana" yang playful, "Yoru no Odori-ko" yang emang bisa bikin joged, "Music" yang kalem sekaligus megah, dan "Aoi" yang memompa semangat, memang enak-enak dan termasuk radio-friendly semua, pun jadi highlight album ini. Favorit gw selain empat single itu adalah track "mellow" yang terdengar intim dan chilling dengan komposisi digitalnya, dan "Asa no uta" yang memberi atmosfer Brit-pop klasik. Di luar itu, "Nantetta tte haru", "Aldebaran", dan "Boyle" yang bertempo medium punya verse dan chorus yang mudah nyantol, demikian pula "M" yang lebih fast-paced maupun "Eiga" yang lebih slow. Sebenarnya gw bilang "fast"-"medium"-"slow" juga bedanya nggak jauh sih, mirip-mirip, lagian dalam lagunya kadang temponya bisa berubah. Nah, di sini sebenarnya jadi problem album ini, yakni beberapa track berurutan seakan suasananya mirip sehingga seperti mengulang-ulang saja. Jenuh sempat terbesit, khususnya di paruh awal album ini. Di sisi lain, kalau didenger satu-satu tuh asyik semua, aku jadi dilema dalam menilainya *halah*. But overall, it is a delight.

Jika gw perhatikan, sekarang musik sakanaction nggak seagresif dulu. Warna musik masih sama persis, komposisinya sebagian besar masih mirip-mirip dengan karya-karya sebelumnya, dan vokal "males-malesan" tapi bundar dari Yamaguchi pun tidak berubah. Bedanya, yang sekarang ini jadi lebih kalem dan udah nggak serba pecicilan memasukkan segala bunyi yang mereka punya dalam satu lagu. Jadi lebih anggun. Entah buat fans lama, yang pasti kalau buat gw sakanaction telah membuat langkah yang baik agar musik mereka jadi lebih dikenal. Pemberian judul album ini pun seperti menyatakan bahwa mereka siap bila nama sakanaction bakal diidentikkan dengan album ini beserta isinya. Anyway, inilah album J-Pop dengan citarasa mendunia, yang akan mencengkeram kuping dan perhatian pendengarnya tanpa peduli bahasa, cocoklah buat mengisi hipster playlist di pemutar musik Anda =P. Sudah tersedia di iTunes internasional (termasuk Indonesia) juga lho.



My score: 7,5/10


sakanaction


Previews




Boku to hana


Yoru no odori-ko


Music


M (audio)


Aoi (audio)

Komentar

  1. Salah satu album dari musisi Jepang favorit gw tahun ini (selain Level 3-nya Perfume :p), dan emang album paling gampang dicerna dari mereka haha. Track favorit ミュージック Music :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. sip, ada yg suka juga, hehe
      kalau gw lebih prefer "Yoru no odoriko" yang (sedikit) lebih rancak bana =)

      Hapus

Posting Komentar